Rumor De Gea Bikin Van Gaal Uring-uringan
jpnn.com - MANCHESTER- Louis Van Gaal mengaku kesal menghadapi berbagai rumor tentang kiper Manchester United David De Gea. Salah satunya ialah cara media memberitakan rumor itu.
“Ya, saya marah dengan saga transfer tersebut. Namun, saya tak punya masalah dengan hal itu,” terang Van Gaal pada Cuatro sebagaimana dilansir laman Football Espana, Senin (29/6).
Sebagaimana diketahui, De Gea memang dikabarkan bakal segera angkat kaki ke Real Madrid. Namun, hingga kini manajemen MU belum juga memberikan lampu hijau tentang transfer itu.
Alih-alih menyalakan lampu hijau, manajemen tim berjuluk Setan Merah itu malah mengeluarkan warning. Mereka mau melepas De Gea jika bisa menggaet wakil kapten Madrid Sergio Ramos.
“Saya tak ingin merespon isu tersebut melalui media. Saya akan bicara dengan bos saya, bukan pada media. Tapi, saya juga tak punya masalah dengan saga itu,” tegas pria asal Belanda tersebut. (jos/jpnn)
MANCHESTER- Louis Van Gaal mengaku kesal menghadapi berbagai rumor tentang kiper Manchester United David De Gea. Salah satunya ialah cara media memberitakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Menjelang El Clasico, Flick Bersimpati dengan Situasi yang Dialami Ancelotti
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Semarang: Electric PLN Berburu Kemenangan Perdana
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?