Rumor Dul Jaelani Pengin Jadi Bupati Bekasi Bikin Heboh, Ternyata Begini Faktanya

jpnn.com, JAKARTA - Media sosial sempat dihebohkan dengan kabar Dul Jaelani akan mencalonkan diri sebagai Bupati Bekasi periode 2024-2029.
Namun, setelah ditelusuri, kabar putra bungsu Maia Estianty itu tidak benar-benar akan mencalonkan diri.
Dul Jaelani mengungkapkan hal tersebut melalui kanal Maia AlElDul TV di YouTube baru-baru ini.
Kabar kekasih Tissa Briani itu ingin menjadi politikus bermula dari program acara Uang Kaget di MNC TV.
Menurut Dul, program sosial itu memang menarik minatnya untuk dijadikan konten di YouTube.
"Sebenarnya aku dari dahulu sudah pengin banget bikin konten berbau sosial, tetapi belum ada waktunya," kata Dul Jaeani.
Adik Al Ghazali ini pun bersyukur keinginannya itu akhirnya terwujud. "Mungkin sekarang waktunya," ujar Dul.
Dul Jaelani mengaku belajar banyak hal saat ikut dalam program tersebut, seperti menangkap bebek dan katak.
Dul Jaelani sempat dikabarkan akan mencalonkan diri sebagai Bupati Bekasi. Ternyata begini faktanya
- Dul Jaelani Ungkap Menu Favorit Saat Berbuka Puasa Selama Ramadan, Ternyata
- Debu dan Dul Jaelani Berkolaborasi demi Mabuk Lagi
- Kenangan dan Perjuangan Qomar, Mulai dari Pelawak, Aktor, Hingga Politikus
- Ayu Ting Ting Enggan Terjun ke Dunia Politik, Ini Alasannya
- Tak Mau Gila, Dul Jaelani Muak Melihat Kepalsuan
- El Rumi Tampil Bareng The Lucky Laki, Syifa Hadju Setia Mendampingi