Rumor Marc Marquez ke Ducati, Gigi Tak Membantah

"Dia adalah seorang bintang dan bintang ingin diperlakukan dengan baik."
"Kedua, dia menunjukkan balapan yang luar biasa dalam comeback-nya bersama Honda, bahkan jika dia kemudian terjatuh," tambah Gigi.
Marquez hampir saja naik podium pada comeback seusai berada di posisi kedua.
Hanya saja hasil masih belum berpihak kepada Marquez yang terjatuh saat balapan tersisa dua putaran lagi.
Lantas Gigi menegaskan dirinya bakal menunggu kepastian bahwa Honda dan Marquez berpisah, baru kemudian berbicara soal merekrutnya (Marquez, red).
"Jadi saya akan menunggu sebelum mengatakan bahwa Marc dan Honda akan berpisah pada akhir 2024."
"Saya tidak berpikir itu adalah kesimpulan yang sudah pasti."
"Sebaliknya, saya pikir mereka (Honda dan Marquez) memiliki semua kemungkinan untuk tetap bekerja sama dengan baik," pungkas Gigi Dall'Igna. (speedweek/jpnn)
Rumor Marc Marquez bakal ditarik oleh tim pabrikan Italia, Ducati, ternyata tak dibantah oleh sang General Manager Ducati Corse, Luigi "Gigi" Dall'Igna.
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Tim Medis MotoGP Bocorkan Kondisi Terkini Jorge Martin
- Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco
- MotoGP 2025: Reaksi Diggia Setelah Momen di Qatar 'Dirusak' Alex Marquez
- Klasemen MotoGP dan Jadwal Lengkap Balapan 2025
- Jorge Martin Patah Tulang Rusuk Seusai Terjatuh di MotoGP Qatar 2025