Rumors Terkait AirAsia Berseliweran
jpnn.com - JAKARTA - Kabar menyesatkan mulai muncul secara berantai. Salah satunya, menyebutkan Pesawat AirAsia QZ-8501 yang mengalami hilang kontak, berhasil mendarat mulus di daerah Belitung Timur.
"Amin 3x, YRA, ada kabar pesawat mendarat darurat di Belitung Timur, semua penumpang selamat, amin," begitu bunyi pesan berantai itu.
"Indahnya mukjizat Tuhan," tutup pesan dalam kabar burung itu.
Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Tatang Kurniadi pun mengetahui mulai beredarnya kabar menyesatkan itu.
"Pesawat belum ditemukan. Saya dengar berbagai rumors, itu tidak benar. Ada yang menyebut pesawat ditemukan, dengan serpihan. Tidak benar," ujar Tatang saat memberikan keterangan pers di Jakarta, Minggu (28/12). (sam/jpnn)
JAKARTA - Kabar menyesatkan mulai muncul secara berantai. Salah satunya, menyebutkan Pesawat AirAsia QZ-8501 yang mengalami hilang kontak, berhasil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi