Rupiah Ditutup Melemah 22 Poin Menjadi Rp 13.900 per Dolar AS
jpnn.com, JAKARTA - Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Rabu (8/1) sore, melemah seiring eskalasi konflik AS-Iran.
Rupiah ditutup melemah 22 poin atau 0,16 persen di level Rp 13.900 per dolar AS, berbanding posisi hari sebelumnya Rp 13.878 per dolar AS.
"Pada hari Rabu, Iran menembakkan serangkaian roket ke dua pangkalan udara AS-Irak sebagai tanggapan pertamanya terhadap pembunuhan Jenderal Qassem Soleimani oleh serangan udara AS," kata Direktur PT Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi di Jakarta.
Iran menggempur pangkalan udara Irak Al Asad pada Rabu pagi, yang menampung pasukan Amerika Serikat, beberapa jam seusai pemakaman komandan militer terkemuka Iran tersebut.
Qassem Soleimani tewas dalam serangan pesawat nirawak di Baghdad dan kematiannya meningkatkan kekhawatiran perang yang lebih luas di Timur Tengah.
Dari domestik, Bank Indonesia (BI) merilis data cadangan devisa Indonesia pada Desember tahun lalu sebesar 129,18 miliar dolar AS, meningkat 2,5 miliar dolar AS dibandingkan bulan sebelumnya yang tercatat 126,63 miliar dolar AS.
Rupiah pada pagi hari dibuka melemah Rp13.915 per dolar AS. Sepanjang hari, rupiah bergerak di kisaran Rp13.900 per dolar AS hingga Rp13.938 per dolar AS.
Sementara itu, kurs tengah Bank Indonesia pada Rabu, menunjukkan, rupiah melemah menjadi Rp13.934 per dolar AS dibanding hari sebelumnya di posisi Rp13.919 per dolar AS. (antara/jpnn)
Rupiah ditutup melemah 22 poin atau 0,16 persen di level Rp 13.900 per dolar AS.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Rupiah Melemah Karena Penggeledahan di BI? Misbakhun Angkat Suara
- Rupiah Anjlok Lagi, Per USD Tembus Rp 16.313
- Investor Ketar-Ketir soal Perang Dagang, Rupiah Hari Ini Ditutup Ambruk 58 Poin
- Rupiah Hari Ini Makin Ambyar Terpengaruh IHK Amerika
- Sentimen Negatif Trump Bikin Rupiah Hari Ini Ambrol 62 Poin
- Efek Pemangkasan Suku Bunga The Fed, Rupiah Hari Ini Cerah