RUPST 2024, Bank Raya Rombak Susunan Dewan Komisaris dan Direksi, Ini Daftar Namanya
jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Raya Indonesia Tbk (AGRO) memutuskan untuk merombak jajaran dewan komisaris dan direksi.
Keputusan itu merupakan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2024 yang digelar pada hari ini, Selasa (30/4).
Direktur Utama Bank Raya Ida Bagus Ketut Subagia menyampaikan RUPST kali ini menghasilkan beberapa keputusan penting yang tentunya mendukung visi Bank Raya.
"Keputusan tersebut adalah bentuk dukungan yang kuat dari pemegang saham kepada manajemen untuk terus mengakselerasi rencana pertumbuhan bisnis perseroan secara jangka panjang,” kata Ida Bagus Ketut Subagia dalam keterangan resminya, Selasa (30/4).
Adapun susunan dewan komisaris dan direksi Bank Raya yang baru sebagai berikut:
Dewan Komisaris
- Komisaris Utama: Muhamad Sidik Heruwibowo
- Komisaris Independen: Johanes Kuntjoro Adi S.
- Komisaris Independen: Retno Wahyuni Wijayanti
- Komisaris Independen: Christophorus Heru Budiargo
Dewan Direksi
- Direktur Utama: Ida Bagus Ketut Subagia
- Direktur Enterprise Risk Management,Compliance & Human Resource: Danar Widyantoro
- Direktur Keuangan: Rustarti Suri Pertiwi
- Direktur Digital & Operasional: Lukman Hakim
- Direktur Retail Agri & Pendanaan: Kicky Andrie Davetra
Susunan dewan komisaris dan direksi tersebut efektif setelah lulus Uji Kemampuan dan Kepatutan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
“Kami mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya atas kontribusi dan dedikasi Bapak Achmad F.C. Barir, Bapak Eko B. Supriyanto, Bapak Bhimo Wikan Hantoro, dan Bapak Dedy Hendrianto yang telah berperan dalam mengawal proses transformasi Bank Raya menjadi bank digital," ujar Bagus.
Bank Raya merombak susunan dewan komisaris dan direksi melalui RUPST 2024, ini daftar namanya
- Rayakan HUT ke-3, Bank Aladin Syariah Gelar Berbagai Kegiatan
- Pertama di 2025, Bea Cukai Jatim II Terbitkan Izin Fasilitas Kawasan Berikat untuk PT BOFI
- Bank Raya Realisasikan Buyback Senilai 22 Juta Lembar Saham Hingga Desember 2024
- Dukungan Diaspora Loan BNI Bikin Restoran Indonesia Dapur Van Java di Perth Siap Ekspansi
- Rayakan 15 Tahun Perjalanan Penuh Inovasi, BUKA Umumkan Penajaman Fokus Bisnis
- Konsistensi Pertamina Group Terapkan ESG Dapat Pengakuan Lembaga Pemeringkat Dunia