Rusdi Serukan Koalisi Cerdas Membangun Sulteng
jpnn.com, SULAWESI TENGAH - Calon Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdi Mastura mengahadiri acara pertemuan bersama 11 partai pengusung koalisi Rusdi Mastura-Ma'mun Amir.
Dalam sambutannya, Rusdi menyerukan pentingnya koalisi yang banyak menelurkan gagasan sebelum membuat program yang bermanfaat bagi masyarakat.
"Kita semua harus banyak memikirkan hal-hal yang bisa membawa manfaat untuk masyarakat. Negeri ini kaya dengan hasil alam, kalau kita bisa memikirkan pengelolaannya bisa untuk manfaat bersama," ujar Rusdy di Parigi, Parigi Moutong.
Selain itu, diperlukan komitmen nyata dalam upaya melakukan pembangunan di Sulteng. Komitmen tersebut, tertuang dengan peningkatan fiskal daerah.
Karena dengan fiskal yang mumpuni bisa membantu pemerintah daerah dalam merealisasikan setiap program kerja yang sudah dicanangkan.
Rusdi yakin bila dirinya terpilih menjadi gubernur dia akan bisa mengatasi permasalahan tersebut.
"Bayangkan di darat Sulawesi, Sulteng menjadi daerah yang paling kaya. Tetapi Sulteng termasuk ke dalam 8 daerah yang pendapatannya rendah menurut departemen keuangan, jadi saya akan mulai membangun dari situ," papar Rusdi.
Karena itu Rusdi mengajak masyarakat untuk bisa bergerak bersama dalam berjuang meningkatkan fiskal daerah. Menurutnya itu bukan hal yang mustahil lantaran Sulteng dilimpahkan kekayaan alam.
Dalam sambutannya, Rusdi Mastura menyerukan pentingnya koalisi yang banyak menelurkan gagasan sebelum membuat program yang bermanfaat bagi masyarakat Sulteng.
- Santri NU Sulteng Gabung Berani Gaspoll, Dukung Anwar-Reny Pemimpin yang Diinginkan Rakyat
- Irwan Lapatta Bantah Klaim Ahmad Ali Soal Bantu Pembangunan Infrastruktur di Sigi
- Pilgub Sulteng Sengit: Anwar Hafid Melemah, Ahmad Ali Menguat
- Program Seragam Sekolah Gratis Ahmad Ali-Abdul Karim Disambut Gembira Ibu-Ibu
- Kampanye di Sulteng, Kaesang: Ahmad Ali Punya Hubungan Baik dengan Presiden & Wapres
- Ahmad Ali Gubernur, Warga Bisa Tagih Janji Bangun Sekolah Kejuruan dan Poltek