Rusia Habiskan Rp 198,3 Triliun Buat Piala Dunia 2018

Rusia Habiskan Rp 198,3 Triliun Buat Piala Dunia 2018
Stadion Luzhniki, tempat pembukaan Piala Dunia 2018. Foto: Angger Bondan/Jawa Pos

Alat Digital dan Elektronik

Rusia memutakhirkan alat-alat digital terutama pemindai di bandara dan tempat-tempat publik. Peranti X-Ray untuk meneliti bawaan penumpang di bandara juga diperbarui menjadi jauh lebih akurat.

Teknologi Jupiter G-3

Pemerintah Rusia memakai dengan maksimal protokol Jupiter G-3 di Piala Dunia 2018. Teknologi ini mampu melihat dengan tepat koordinat kendaraan di jalan raya. Jadi, jika ada kendaraan yang sedikit saja mencurigakan, otoritas keamanan langsung bisa menangani.

Menambah Ribuan CCTV

Rusia menambah 4.000 CCTV di berbagai titik. Di Stadion Luzhniki (host pembukaan dan Final) saja, terdapat 3.000 CCTV baru. Ada 900 variasi sensor, scanner, monitor, dan detektor yang sudah terpasang di area stadion. Ada enam check-point dengan 39 jalur pemeriksaan untuk mengawasi kendaraan. Selain itu ada tujuh check point yang dilengkapi 427 titik pos penjangaan yang didirikan di area pedestrian. (*/na)

Laporan Langsung Wartawan Jawa Pos dari Rusia


Piala Dunia 2018 di Rusia bakal menjadi Piala Dunia termahal sejak pertama kali digelar 1930.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News