Rusia Kirim Rudal ke Syria
AS dan Turki Bahas Perang 


Sabtu, 18 Mei 2013 – 12:35 WIB

Rusia Kirim Rudal ke Syria
WASHINGTON - Rusia dilaporkan telah mengirim rudal antikapal ke Syria. Senjata supercanggih tersebut diperkirakan akan digunakan untuk menangkal kemungkinan intervensi militer asing dalam konflik di negara Timur Tengah tersebut.
 Menurut laporan New York Times, pengiriman terakhir oleh Rusia ke Syria adalah versi paling canggih, yakni rudal Yakhont. Rudal itu memiliki panjang 6,7 meter dengan jarak jangkauan 290 kilometer dan mampu membawa hulu ledak berdaya tinggi.

Laporan yang mengutip sumber petinggi Amerika Serikat tersebut tidak dibantah Moskow. Bahkan, Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov menyatakan, pengiriman senjata tersebut tidak melanggar peraturan internasional apa pun.

Baca Juga:
Hingga kini, Rusia merupakan salah satu sekutu sekaligus penyuplai senjata utama terhadap Syria. Selama bertahun-tahun, dalam kontrak yang bernilai miliaran dolar, Rusia sudah menjual ribuan tank, unit artileri, pesawat terbang, helikopter, dan sistem pertahanan yang lain kepada Damaskus.

Baca Juga:
WASHINGTON - Rusia dilaporkan telah mengirim rudal antikapal ke Syria. Senjata supercanggih tersebut diperkirakan akan digunakan untuk menangkal
BERITA TERKAIT
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi