Rusia-Ukraina Memanas, UEFA Pindahkan Venue Final Liga Champions?
jpnn.com, RUSIA - Federasi sepak bola Eropa (UEFA) bereaksi setelah Rusia menginvasi Ukraina pada Kamis (24/2).
UEFA langsung mengadakan rapat darurat untuk membahas final Liga Champions 2021/22 yang kebetulan berlangsung di Rusia.
Pada awalnya, final kompetisi antarnegara Eropa itu akan berlangsung di Saint-Petersburg pada 28 Mei mendatang.
Namun, situasi yang tidak kondusif di Rusia dan Ukraina membuat UEFA mempertimbangkan untuk menggelar final Liga Champions di tempat berbeda.
"UEFA mempertimbangkan berhenti untuk menggelar kompetisi di Saint Petersburg dan beberapa kota di Rusia," tulis UEFA melalui laman resminya.
Selain mempertimbangkan pergantian venue final Liga Champions, UEFA juga mengakhiri kerja sama dengan salah satu sponsornya yang berasal dari Rusia, yakni Gazprom
Rencananya, UEFA akan kembali mengelar rapat untuk menentukan di mana venue final Liga Champions musim ini.
Ketegangan yang terjadi antara Rusia dan Ukraina turut membuat sepak bola terkena dampaknya.
Federasi sepak bola Eropa (UEFA) bereaksi setelah Rusia menginvasi Ukraina pada Kamis (24/2).
- Mohamed Salah Lebih Memprioritaskan Memenangkan Liga Inggris daripada UCL, Ini Alasannya
- Rusia Mengembangkan Konsol Video Gim Secara Mandiri
- Hasto Tersangka, Connie Sebut Pengamanan Dokumen Penting ke Rusia, Wow!
- Demi Perdamaian, Negara Tetangga Minta Ukraina Ikhlaskan Wilayahnya Dicaplok Rusia
- Liga Champions: Dihajar Juventus, Manchester City Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan
- Barcelona Menyusul Liverpool, Cek Klasemen Liga Champions