Rusuh, Kantor Satlantas Hangus Dibakar

Rusuh, Kantor Satlantas Hangus Dibakar
Rusuh, Kantor Satlantas Hangus Dibakar
PADANG--Kantor Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Sawahlunto diserang dan hangus dibakar massa, tadi malam sekitar pukul 20.30 WIB. Selain kantor, mobil patroli lalu lintas dan sepeda motor yang terparkir di kantor tersebut ikut ludes terpanggang.

Informasi yang dihimpun Padang Ekspres (Group JPNN) di Mapolres Sawahlunto, sekitar dua ratus massa datang dari arah Kecamatan Talawi dan Barangin, tiba-tiba menyerang dengan melempari kantor Sat Lantas dengan batu. Kaca-kaca jendela kantor pecah.

Belum puas, mereka kemudian membakar kantor yang berada di Karanganyer, Desa Sikalang, Kecamatan Talawi itu. Empat unit mobil patroli dan lima sepeda motor ikut ludes dilalap api. Tidak hanya itu, salah seorang anggota Sat Lantas bernama Ilyas yang lagi piket, sempat dikejar salah seorang penyerang yang membawa senjata tajam berupa pedang. Namun, beruntung berhasil selamat setelah dia melarikan diri ke semak-semak di belakang kantor.

Saat api belum padam di kantor Sat Lantas, massa beranjak ke arah Mapolres yang berjarak sekitar 100 meter dari kantor Sat Lantas. Namun, aparat kepolisian dari Polres Sawahlunto dibantu aparat Polres Sijunjung dan Solok serta Dharmasraya telah siaga menghadang. Api baru bisa dipadamkan lepas tengah malam tadi, setelah mobil pemadam kebakaran dari Solok datang ke lokasi.

PADANG--Kantor Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Sawahlunto diserang dan hangus dibakar massa, tadi malam sekitar pukul 20.30 WIB. Selain kantor,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News