Rusuh, Lapas Bentiring Ditutup Sementara, Polisi Ambil Alih Pengamanan
jpnn.com - BENGKULU - Puluhan personel dari Mapolres Bengkulu masih melakukan penjagaan ketat mulai dari pintu gerbang sampai dalam area Lapas.
Kalapas Kelas IIA Bengkulu, FA Widyo Putranto Bc Ip mengatakan, selain pengamanan diambil alih polisi, tercatat mulai hari ini, Jumat (23/7) Lapas Bentiring ditutup sampai waktu yang belum ditentukan.
“Mulai hari ini kami tidak menerima kunjungan dari keluarga dalam bentuk apapaun. Ini berlaku sampai waktu yang belum ditentukan,” tegas Widyo kepada Bengkulu Ekspress (Jawa Pos Group).
Hampir semua pintu masuk dan keluar Lapas dijaga ketat anggota polisi bersenjata lengkap. Penjagaan ini berlaku sampai kondisi lapas benar-benar kondusif serta proses penyelidikan kasus kerusuhan lapas selesai.
Terkait adanya dugaan transaksi narkoba didalam Lapas ditambah lagi tiga petugas Lapas ditangkap, Widyo memilih menyerahkan kepada aparah penegak hukum untuk menyelesaikannya.
“Proses hukum kita serahkan ke polisi,” jelas Widyo.(167/614/151/ray/jpnn)
BENGKULU - Puluhan personel dari Mapolres Bengkulu masih melakukan penjagaan ketat mulai dari pintu gerbang sampai dalam area Lapas. Kalapas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel
- Gunung Semeru Erupsi Lagi, Tinggi Letusan 600 Meter