Rusun untuk Warga Miskin Terbakar, Belasan Tewas

jpnn.com, HOKKAIDO - Api melahap rumah susun (rusun) milik organisasi sosial Kota Sapporo, Prefektur Hokkaido, Jepang, Rabu malam (31/1). Rusun yang disewakan dengan harga murah untuk para tunawisma itu dihuni 16 orang.
Rata-rata penghuni sudah berusia lanjut. Kebakaran tersebut menyebabkan sebelas penghuni rusun meninggal dunia.
”Petugas berhasil menyelamatkan lima penghuni. Tiga di antaranya harus dirawat di rumah sakit,” kata seorang polisi saat diwawancarai stasiun televisi NHK kemarin, Kamis (1/2).
Polisi masih mencari tahu penyebab kebakaran yang menghanguskan bangunan tiga lantai itu.
Rusun tersebut disewakan kepada para tunawisma dengan biaya 36.000 yen atau setara Rp 4,4 juta per bulan. Karena sifatnya membantu, pengelola rusun juga memberikan makanan kepada para penghuni.
Mereka juga membantu seluruh penghuni rusun mendapatkan pekerjaan. Selain para tunawisma, menurut BBC, penghuni rusun adalah warga Sapporo yang sedang mengalami kesulitan ekonomi. (hep/c11/pri)
Rata-rata penghuni sudah berusia lanjut. Kebakaran tersebut menyebabkan sebelas penghuni rusun meninggal dunia.
Redaktur & Reporter : Adil
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Ayah & Anak Meninggal Akibat Kebakaran di Kedung Rukem Surabaya
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- Polisi Usut Penyebab Kebakaran Puluhan Kios di Sukahaji Bandung
- Sukahaji Membara di Tengah Konflik Lahan, Puluhan Kios Hangus
- Bupati Indramayu Lucky Hakim Beri Klarifikasi soal Perjalanan Kerja ke Jepang