Rutin Koordinasi dengan TNI-Polri, Upaya Bea Cukai Cegah Egosentrisme Lembaga
jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai berupaya menghindari terbentuknya egosentrisme lembaga.
Upaya yang dilakukan dalam bentuk kerjasama dan koordinasi yang dijalin Bea Cukai dengan lembaga penegak hukum lainnya, seperti Polri dan TNI.
Kepala Seksi Humas Bea Cukai Sudiro menyampaikan, dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai pelindung masyarakat atau community protector, Bea Cukai selalu bersinggungan dan bekerja bersama para aparat penegak hukum lainnya.
"Untuk itu, kantor-kantor pelayanan Bea Cukai di daerah kerap berkoordinasi dengan unit vertikal Polri dan TNI di wilayahnya masing-masing,” kata Sudiro, Senin (30/8).
Sudiro menyebutkan, bentuk koordinasi yang paling umum dilaksanakan adalah dengan melakukan kunjungan atau courtesy visit.
Dalam kesempatan tersebut tiap-tiap instansi menurutnya dapat mendiskusikan pelaksanaan tugas masing-masing dan hal-hal yang dibutuhkan untuk mengoptimalkan kinerja setiap instansi.
Seperti yang dilakukan Kepala Kantor Bea Cukai Jayapura Edy Susanto berkunjung ke kantor BNN Provinsi Papua dan Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jayapura.
Dalam pertemuan tersebut ketiga instansi saling berbagi informasi mengenai pelaksanaan tugas masing-masing serta berbagi informasi terkait isu permasalahan yang sedang dihadapi khususnya di Jayapura.
Bea Cukai terus melakukan kerjasama koordinasi dengan lembaga penegak hukum lainnya seperti Polri dan TNI.
- Begini Upaya Bea Cukai Memutus Rantai Peredaran Rokok Ilegal di 2 Wilayah Ini
- Letjen TNI Richard Pimpin Upacara Pemberangkatan Satgas Kizi TNI Kontingen Garuda XXXVII-K ke Afrika Tengah
- Bea Cukai & Pemkab Probolinggo Ekspose Hasil Operasi Pemberantasan Rokok Ilegal
- Dorong Laju Investasi di Ngawi, Bea Cukai Menerbitkan Izin Fasilitas Kawasan Berikat
- Soal Putusan MK, PDIP Tak Akan Diam Jika ASN hingga TNI-Polri Melanggar Netralitas
- Lewat Kegiatan Ini, Mahasiswa di Jatim Diajak Memahami Peran Penting Bea Cukai