Rutin Minum Air Putih Bisa Cegah Stres?
jpnn.com - Stres sudah seperti bagian dari kehidupan sehari-hari. Banyak kondisi yang bisa mencetuskan keadaan ini, misalnya perkerjaan, beban hidup, kemacetan, putus cinta, dan lainnya. Nah, jika saat ini sedang stres, salah satu jalan keluar yang bisa Anda lakukan adalah minum air putih.
Perlu diketahui, stres dikaitkan dengan penurunan kadar hormon serotonin di dalam tubuh. Serotonin adalah salah satu zat kimia yang berperan dalam pengaturan mood atau suasana hati.
Hormon serotonin dibentuk dengan bantuan asam amino tryptophan yang terdapat di otak. Dalam prosesnya, dibutuhkan air dalam jumlah cukup untuk memastikan bahwa transportasi tryptophan melalui sawar darah-otak berjalan dengan baik.
Jika tubuh Anda kekurangan pasokan air alias dehidrasi, transportasi tryptophan serta beberapa asam amino lainnya dapat terhambat. Hal ini bisa menyebabkan penurunan produksi hormon serotonin di dalam tubuh, sehingga stres tak bisa lagi dihindari.
Tak berhenti di situ, kondisi kekurangan cairan juga bisa menurunkan produksi energi di otak. Karenanya, berbagai proses yang berlangsung di otak tidak bisa berjalan secara efisien.
Air putih dan stres
Keterkaitan antara kekurangan cairan dengan stres merupakan hubungan dua arah. Dengan kata lain, kekurangan cairan dapat menyebabkan terjadinya stres, dan stres juga dapat menyebabkan terjadinya kekurangan cairan atau dehidrasi.
Saat seseorang mengalami stres, kelenjar adrenal di dalam tubuh memproduksi hormon kortisol dalam jumlah yang lebih banyak. Pada kondisi stres berkepanjangan, kelenjar adrenal juga memproduksi hormon lain yang disebut sebagai aldosteron. Hormon ini berperan dalam pengaturan kadar cairan dan elektrolit di dalam tubuh. Saat produksi hormon dari kelenjar adrenal menjadi tidak cukup, produksi aldosteron juga menurun.
Perlu diketahui, stres dikaitkan dengan penurunan kadar hormon serotonin di dalam tubuh.
- 4 Tips Hadapi Stres Jelang Tahun Baru
- 5 Manfaat Rutin Minum Jus Apel yang Bikin Kaget
- 4 Minuman Kaya Nutrisi yang Membantu Mengatasi Stres dengan Cepat
- Ini Sederet Manfaat Konsumsi Air Murni, Cocok untuk Detoks Tubuh
- 4 Minuman yang Ampuh Usir Stres dengan Cepat
- 5 Jenis Teh yang Ampuh Redakan Stres dengan Cepat