RUU Ormas Bukan Masalah Waktu

RUU Ormas Bukan Masalah Waktu
RUU Ormas Bukan Masalah Waktu
JAKARTA - Ketua Panitia Khusus Rancangan Undang-Undang (RUU) Ormas, Abdul Malik Haramain mengaku tak mempermasalahkan kapan RUU tersebut mau disahkan.

"Bagi kita, masalah kapan mau disahkan adalah nomor dua. Yang terpenting RUU itu bisa terima semua pihak," ujar Malik di DPR, Jakarta, Jumat (12/4).

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut menambahkan, Pansus RUU Ormas siap melakukan dialog dan melakukan pertemuan dengan pihak-pihak yang menolak RUU tersebut.

"Sejak awal RUU Ormas ini menyangkut eksistensi untuk berkumpul dan berserikat. Kami terima masukan RUU dan tidak terburu, kami serius," terang dia.

JAKARTA - Ketua Panitia Khusus Rancangan Undang-Undang (RUU) Ormas, Abdul Malik Haramain mengaku tak mempermasalahkan kapan RUU tersebut mau disahkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News