Ruudje Bidik Gelar Perdana
Kamis, 01 April 2010 – 01:14 WIB

Ruud van Nistelrooy. Foto : AP
HAMBURG - Reputasi Ruud van Nistelrooy sebagai striker papan atas Eropa tidak perlu diragukan lagi. Dia pun dikenal sebagai bomber tim-tim raksasa, mulai PSV Eindhoven, Manchester United, sampai Real Madrid. Namun ironis, dengan pengalaman selangit, dia belum pernah sekalipun menikmati trofi di kancah Eropa. "Di sini (Europa League, Red) hanya tersisa delapan tim. Pasti bakal fantastis. Akan menyenangkan sekali kalau kami berhasil menembus final," lanjut striker 33 tahun asal Belanda itu.
Kesempatan merebut gelar dalam turnamen antarklub Eropa justru datang ketika dia sudah tidak membela klub raksasa. Ya, musim ini dia punya kans membawa tim barunya, Hamburg SV yang sudah mencapai perempat final Europa League. Dini hari nanti, mereka menjalani leg pertama menjamu wakil Belgia Standart Liege.
Baca Juga:
"Sepanjang karir saya, belum pernah sekalipun saya merasakan gelar Eropa. Semifinal Liga Champions bersama United edisi 2002 adalah pencapaian tertinggi," ungkap Van Nistelrooy, sebagaimana dilansir surat kabar lokal Hamburger Morgenpost.
Baca Juga:
HAMBURG - Reputasi Ruud van Nistelrooy sebagai striker papan atas Eropa tidak perlu diragukan lagi. Dia pun dikenal sebagai bomber tim-tim raksasa,
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah