Ruyati Dieksekusi, Demokrat Pertanyakan Kinerja Pembantu SBY
Senin, 20 Juni 2011 – 22:44 WIB

Ruyati Dieksekusi, Demokrat Pertanyakan Kinerja Pembantu SBY
Saan sendiri mengaku sudah menemui keluarga almarhumah Ruyati di Kampung Ceger Rt 003/01, Desa Sukadarma, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Kepada keluarga Ruyati, Saan menegaskan bahwa komitmen Pemerintah SBY dalam hal melindungi TKI tidak perlu lagi diragukan.
Baca Juga:
Hanya saja, katanya, keluarga Ruyati mengeluhkan institusi-institusi di bawah Presiden yang dianggap tidak peka merespon keluhan. "Ketika mereka berupaya mencari bantuan ke lembaga-lembaga tersebut selalu dikatakan sedang diproses sampai tiba-tiba dikabarkan bahwa Ruyati sudah dihukum pancung,” tambahnya.
Dituturkannya pula, keluarga Ruyati sudah menceritakan bahwa sejak Januari 2010 Ruyati dipenjara. Pihak keluarga pun sudah berkali-kali menanyakannya ke Kemenlu, Kemenakertrans dan BNP2TKI. Namun respon dari lembaga itu kurang maksimal sampai kemudian Ruyati dihukum mati pun tidak ada kabar sama sekali.
Saan yang juga anggota Komisi Hukum DPR itu mengatakan, saat keluarga Ruyati berharap kasus serupa tidak terjadi pada TKI lainnya. Selain itu, diharapkan jenazah Ruyati bisa dibawa pulang ke Indonesia. (boy/jpnn)
JAKARTA - Eksekusi hukuman pancung terhadap Tenaka Kerja Indonesia (TKI) di Arab Saudi, Ruyati, yang tidak diketahui pemerintah membuat banyak pihak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi