Saan Mustopa Siap Jika Dipindah dari Banggar
Selasa, 12 Februari 2013 – 12:29 WIB
JAKARTA - Partai Demokrat melakukan rotasi kadernya yang duduk di Badan Anggaran (Banggar) DPR. Hal ini dilakukan sebagai pembenahan di internal partai berlambang mercy tersebut.
Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Saan Mustopa yang juga merupakan anggota Banggar DPR menyatakan bersedia jika harus dicopot dari jabatannya. "Sebagai kader tentu saja saya siap," kata Saan di DPR, Jakarta, Selasa (12/2).
Saan mengaku mendukung upaya rotasi yang dilakukan partainya. Karena itu menurutnya sebagai upaya untuk perbaikan kinerja para kader Demokrat yang berada di DPR.
"Ini semua proses yang dilakukan dalam rangka agar lebih baik kinerjanya, jadi tidak ada masalah," ucap Saan.
JAKARTA - Partai Demokrat melakukan rotasi kadernya yang duduk di Badan Anggaran (Banggar) DPR. Hal ini dilakukan sebagai pembenahan di internal
BERITA TERKAIT
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Yoyok Sukawi Menyambut Kiai Said Aqil di Bandara, Minta Dukungan buat Pilwalkot Semarang
- TNI Sampai Mengerahkan Pesawat, Helikopter Hingga Kapal Perang
- Simak, Hasil Penelusuran Bawaslu Presiden Berkampanye di Pilkada Jateng
- Pemungutan Suara di Daerah Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Sesuai Jadwal
- Petugas di Lapangan Harus Tahu Aturan Pelaksanaan Pemungutan Suara