Saan Tetap Maju Menjadi Caleg
Senin, 08 April 2013 – 15:15 WIB
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat (PD), Saan Mustopa mengaku akan mencalonkan diri lagi menjadi anggota legislatif. Dia akan maju dari daerah pemilihan (dapil) sebelumnya yaitu Jawa Barat VII yakni Bekasi, Purwakarta, dan Karawang.
"Kalau saya nyaleg lah. Dapil sama tetapi sepenuhnya diserahkan kepada DPP," ucap Saan di DPR, Jakarta, Senin (8/4).
Baca Juga:
Saan mengaku untuk menentukan dapil harus punya kedekatan kultural emosional. Selain itu calonnya harus dikenal oleh konstituen. "Menempati dapil jika tidak punya hubungan dengan konstituen akan susah," kata anggota Komisi III DPR tersebut.
Saan menambahkan, jika caleg bersangkutan ingin pindah dapil juga tidak masalah. "Kalau perpindahan dapil keinginan caleg enggak ada masalah," tandasnya.
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat (PD), Saan Mustopa mengaku akan mencalonkan diri lagi menjadi anggota legislatif. Dia akan maju
BERITA TERKAIT
- Langkah Kejagung Menetapkan 5 Tersangka Korporasi Tanpa PT Timah Dinilai Mencurigakan
- KPK Panggil Petinggi BPR Bank Jepara Artha Terkait Kasus Kredit Fiktif Rp220 Miliar
- KPK Periksa Anggota DPR RI Maria Lestari
- Kerja Kapolda Metro dapat Sorotan Buntut Kasus DWP
- Tegas! Todung Nilai Pemeriksaan Mantan Penyidik KPK Aneh dan Melanggar KUHAP
- Kepala Daerah Minta Jaminan Formasi Tambahan PPPK Tahap 2, MenPAN-RB: Pasti Diterima