Saat Jokowi Singgung Pemimpin yang Penakut di Rakernas Projo, Apalagi Digugat di WTO?
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan Indonesia membutuhkan pemimpin yang berani dan tak bisa ditekan.
Hal itu disampaikan Jokowi saat menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Ke-6 Projo: Deklarasi Capres Projo “Setia di Garis Rakyat”, di Indonesia Arena, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (14/10).
Dalam acara itu, hadir Ketum Golkar Airlangga Hartarto, Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum Partai Gelora Anies Matta, dan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Hashim Djojohadikusumo.
Awalnya, Jokowi menyampaikan kondisi global yang saat ini mengarah pada situasi yang tak menentu. Karena itu, Jokowi menilai pentingnya pemimpin yang berani.
"Diperlukan pemimpin yang memiliki visi taktis yang jelas, memiliki keberanian, berani mengambil risiko, punya nyali berani menghadapi tekanan negara-negara besar," kata Jokowi.
Menurut Jokowi, jangan baru digugat di WTO saja, seorang pemimpin sudah mundur.
"Jangan ditekan, diancam saja sudah mundur. Itu yang diperlukan pemimpin ke depan," jelas dia.
Jokowi mengingatkan kembali bahwa rakyat membutuhkan pemimpin yang tidak banyak bicara, tetapi banyak kerja.
Jokowi mengingatkan kembali bahwa rakyat membutuhkan pemimpin yang tidak banyak bicara, tetapi banyak kerja.
- MK Hapus Presidential Threshold, Gibran Berpeluang Melawan Prabowo di 2029
- Jokowi Absen Pertemuan Eks Gubernur Jakarta, PDIP: Malu Namanya Masuk Daftar OCCRP
- Sugeng Budiono Apresiasi Kritik Haidar Alwi Terhadap Survei OCCRP
- Akademisi Nilai Daftar Tokoh Terkorup OCCRP Tidak Jelas Ukurannya
- Palang Rel
- Jokowi Masuk Daftar Pemimpin Korup versi OCCRP, BCW Desak KPK Lakukan Penyelidikan