Saat Lagi Menyemprotkan Disinfektan Tiba-tiba Terdengar Suara Minta Tolong
jpnn.com, BOGOR - Bocah 10 tahun bernama Galang hanyut di Sungai Ciliwung, Kampung Sukamulya RT03/03, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Minggu (29/3) sekitar pukul 11.30 WIB.
Kapolsek Bogor Timur AKP Wagiman menjelaskan, sebelum hanyut, Galang bersama empat temannya mandi di Ciliwung.
Saat berenang, mereka semua beraksi dengan lompat dari bibir sungai. Setelah melompat, teman-teman Galang berhasil berenang ke tepi sungai, namun Galang justru terbawa arus.
“Langsung proses pencarian oleh tim SAR. Tetapi karena cuaca turun hujan dan mulai gelap, akhirnya dihentikan sementara. Dilanjut besok pagi (Senin, 30/3),” kata Wagiman, Minggu.
Galang diketahui beralamat di Kampung Babakan Asem RT02/04, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor.
Hanyutnya Galang diketahui pertama kali oleh aparat pemerintahan setempat, yang sedang melakukan penyemprotan disinfektan dan mendengar teriakan minta tolong dari anak-anak yang sedang bermain di sungai.
Aparat pemerintahan Kelurahan Sukasari yang tengah melakukan penyemprotan disinfektan di sekitar lokasi terkejut mendengar para bocah tersebut.
Mereka langsung mencari sumber suara. Lurah Sukasari, Anjar Apriyana menceritakan, ada dua orang bocah yang hanyut. Namun, baru satu orang yang berhasil diselamatkan.
Bocah 10 tahun di Kota Bogor hanyut di Sungai Ciliwung saat sedang berenang bersama teman-temannya.
- Sukarelawan Bantu Ridwan Kamil Tanam Pohon di Sungai, Cegah Erosi dan Banjir
- Pertamina dan Kementerian Lingkungan Hidup Dukung Program Kali Bersih Sungai Ciliwung
- Wakil Rakyat Bilang Penerimaan PPPK 2024 dan Penghapusan Honorer jadi Dilema
- Jenderal Maruli Masuk ke Kali, Ciliwung Makin Bersih
- Ingin Bogor Happy, Sendi-Melli Bakal Prioritaskan Pembangunan Sistem Transportasi
- Pertamina International Shipping Turut Bersihkan 14 Ton Sampah di Sungai Ciliwung