Saat Nostalgia Eropa
Rabu, 14 September 2011 – 11:21 WIB
MANCHESTER - Manchester City dan Napoli kembali meramaikan Liga Champions. City sudah 42 tahun terakhir absen, sedangkan kali terakhir Napoli eksis 21 tahun lalu. Lantas, comeback siapa yang lebih baik? Jawabannya di Stadion Etihad dini hari nanti (siaran langsung Vision 1 mulai pukul 01.30 WIB). Di sisi lain, Mazzarri balik memuji Mancini sebagai salah satu pelatih terbaik yang dimiliki Italia saat ini. "Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis mengatakan saya lebih baik dari dia (Mancini). Tapi, saya tidak pernah mampu mengalahkanya dalam sebuah pertandingan. Jadi, kita lihat saja," jelas Mazzarri yang tiga tahun lebih tua dari Mancini (49-46) itu.
Kendati menghadapi klub Italia yang notabene negeri asalnya, pelatih City Roberto Mancini lebih waspada. Di musim lalu, Mancini tidak mampu mempersembahkan kemenangan saat menghadapi Juventus di fase grup Europa League dengan kedua laga berakhir seri 1-1. "Saya selalu kesulitan setiap kali menghadapi klub Italia," ujar Mancini kepada Football Italia.
Baca Juga:
Mancini juga tidak berpikir skuad mahal yang dimilikinya merupakan garansi mampu mengalahkan Napoli. "Napoli juga memiliki beberapa pemain bagus dan pelatih bagus (Walter Mazzarri, Red)," jelas mantan pelatih Inter Milan dan Sampdoria itu.
Baca Juga:
MANCHESTER - Manchester City dan Napoli kembali meramaikan Liga Champions. City sudah 42 tahun terakhir absen, sedangkan kali terakhir Napoli eksis
BERITA TERKAIT
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo
- Pecco Mengharamkan Taktik Ini Untuk Hambat Martin di MotoGP Barcelona
- Pelatih Jepang: Sekarang Timnas Indonesia Sangat Berbeda
- Wataru Endo Bocorkan Kelemahan Jepang Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Timnas Indonesia vs Jepang: Hajime Moriyasu Meramal Soal Pasukan Garuda