Saatnya Arema Kalahkan Kutukan
“Jadi semua pemain harus bekerja keras, dan tetap berada dalam kosentrasi tinggi sepanjang pertandingan,” kata Milo, kemarin (30/3).
“Apalagi lawan yang kami hadapi nanti adalah tim sekelas Sriwijaya yang tidak lain adalah salah satu tim kuat. Saya tahu mereka karena kami pernah saling bersua di Piala Gubernur Kaltim lalu,” lanjutnya.
Milo pantas mewaspadai lawan yang mereka hadapi tersebut. Sebab, Laskar Wong Kito—julukan Sriwijaya FC—pernah menjadi batu sandungan Arema saat di Piala Presiden lalu. Saat itu, ekspektasi tingg Aremania untuk menyaksikan tim pujaan mereka di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, kandas di tangan tim asal Palembang itu.
Nah, enggan mengulangi pengalaman pahit tersebut, Milo pun telah menyiapkan skuad terbaiknya demi mendapatkan satu tiket ke babak final. Empat bek tangguh, Benny Wahyudi, Goran Ganchev, Hamka Hamzah, serta Alfarizi akan ditugaskan untuk menghalau serangan dua striker Brasil tim lawan, Hilton Moreira dan Alberto Goncalves.
Dua striker yan dipasang, Dendi Santoso, serta Cristian Gonzales di lini depan sepertinya tidak perlu risau dengan suplai bola dari lini tengah.
Sebab, dapur serangan Arema itu sudah ditugaskan empat playmaker hebat semacam Hendro Siswanto, Raphael Maitimo, Sradan Lopicic, dan Esteban Vizcarra. “Saya berharap kami bisa persembahkan kemenangan di kandang,” harap Milo. (ben)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra