Saatnya Uji Kompetensi PNS Pakai CAT
Sabtu, 10 Desember 2011 – 19:35 WIB
JAKARTA--Sudah saatnya instansi pemerintah menggunakan sistem CAT (Computer Assisted Test) untuk menguji kompetensi PNS. Ini agar kualitas sumber daya aparatur lebih meningkat. Apalagi masyarakat menuntut pegawai bisa bekerja lebih profesional.
"Instansi pemerintah baik pusat maupun daerah harus memiliki quick win (layanan unggulan) dalam menyajikan pelayanan kepada masyarakat," ungkap Deputi Bidang Bina Kinerja dan Perundang-undangan Badan Kepegawan Negara (BKN) S Kuspriyomurdono dalam keterangan persnya, Sabtu (10/12).
Dia meminta program-program yang menjadi quick Win harus sesuai dengan kebutuhan dan aspirasi masyarakat. Dengan demikian, publik akan memberikan kepercayaan dan tanggapan positif terhadap instansi pemerintah. "CAT adalah salah satu quick win yang disajikan BKN dalam memberikan layanan kepegawaian," ujarnya.
Sampai saat ini, lanjut Kuspriyomurdono, sudah banyak instansi pusat yang menggunakan sistem CAT. Untuk daerah hanya beberapa, di antaranya Jawa Timur dan Serang. Tujuan penggunaan CAT adalah menjamin obyektivitas, efisiensi, efektivitas, dan akuntabilitas dalam pelaksanaan tes terhadap pegawai.
JAKARTA--Sudah saatnya instansi pemerintah menggunakan sistem CAT (Computer Assisted Test) untuk menguji kompetensi PNS. Ini agar kualitas sumber
BERITA TERKAIT
- Asdamindo: Standar Kebersihan dan Praktik Sanitasi Depot Air Minum Kunci Kesehatan
- Tim Hukum Hasto Nilai Banyak Saksi yang Dipanggil KPK Tak Memberikan Keterangan Baru
- Komentari Usulan MBG Pakai Dana Zakat, Istana: Sangat Memalukan!
- Dukung Program Makan Gratis Bergizi, GKSI Bagikan 15 Ribu Susu
- 69% Honorer Satpol PP Belum Dapat Formasi PNS dan PPPK, Pantesan Demo Besok
- Kapolri: Direktorat PPA-PPO Hingga Polda-Polres Dukung Perlindungan Perempuan dan Anak