Sabam Sirait Meninggal Dunia, Jokowi Langsung Telepon Keluarga

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menghubungi keluarga setelah mengetahui pendiri PDI Perjuangan Sabam Sirait meninggal dunia.
Presiden menyampaikan duka terdalam dan mendoakan Sabam agar diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa.
Hal itu disampaikan oleh menantu Sabam, Putra Nababan saat dihubungi jpnn.com, Kamis (30/9) dini hari
"Tadi Bapak Presiden sudah menelepon dan menyampaikan agar kami sekeluarga tabah dan juga agar diberikan kekuatan dan mendoakan," kata dia.
Dia menyatakan bahwa Sabam meninggal di Rumah Sakit Karawaci, Tangerang, Rabu (29/9) pukul 22.37.
Anggota Komisi X DPR RI itu juga menyebutkan bahwa anak-anak Sabam telah berkumpul di rumah sakit.
Seperti Maruarar Sirait, Batara Imanuel Sirait, Johan Sirait, dan istri Putra, Mira Sirait. Putra juga menegaskan istri Sabam, Sondang Sidabutar, juga berada di rumah sakit.
"Jadi tadi presiden telepon langsung dan di-speaker phone dan bicara langsung juga sama istri Pak Sabam dan Pak Ara juga," jelas dia.
Presiden Joko Widodo menghubungi keluarga setelah mengetahui Sabam Sirait meninggal dunia.
- Kader PDIP Wali Kota Semarang Akhirnya Berangkat Retret di Akmil Magelang
- Hasto Ditahan KPK, Said Tegaskan tidak Ada Pergantian Sekjen PDIP
- 5 Berita Terpopuler: Ada Info Penting soal PPPK, Seleksi Tahap 3 Mendesak, Ada yang Terancam Hilang
- Begini Kalimat Masinton Tanggapi Instruksi Megawati soal Retret, Mantap!
- Kedepan, Instruksi Megawati Bisa Diarahkan ke Kader PDIP di Legislatif
- Tak Ikut Retret dan Ikuti Instruksi Megawati, Zukri Misran: Semua Kader Tegak Lurus