Sabar, KPK Masih Koordinasi buat Lawan RJ Lino
jpnn.com - JAKARTA - Biro Komisi Pemberantasan Korupsi masih berkoordinasi dengan Bidang Penindakan KPK mempersiapkan detail dalil-dalil mengalahkan gugatan mantan Direktur Utama Pelindo II Richard Joost Lino.
"Sampai hari ini masih koordinasi dengan bagian penindakan, untuk persiapan satu per satu," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha, Sabtu (9/1).
Priharsa menjelaskan, ada beberapa hal yang disampaikan tersangka korupsi proyek quay container crane 2010 itu sehingga memang harus dipersiapkan sebaik mungkin untuk mengcounternya.
"Dipersiapkan satu persatu dalil yang akan disampaikan di praperadilan," kata Priharsa lagi.
KPK sudah punya strategi melawan Lino. Namun, Priharsa enggan membeberkan strategi itu. "Apa yang akan diputuskan akan dibahas dulu di tahap pimpinan," ujarnya.
Menurut dia, strategi yang disiapkan dalam praperadilan tentu berbeda-beda. Ada yang perlu menunjukkan bukti, namun ada pula yang tak perlu. (boy/jpnn)
JAKARTA - Biro Komisi Pemberantasan Korupsi masih berkoordinasi dengan Bidang Penindakan KPK mempersiapkan detail dalil-dalil mengalahkan gugatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Potensi Besar Kentang Garut Binaan UPLAND untuk Dukung Swasembada Pangan
- IFAD Tinjau Program UPLAND di Garut Untuk Tingkatkan Produktivitas & Kesejahteraan Petani
- IDI Banjarnegara Ungkap Pengobatan yang Tepat untuk Penderita Diabetes Melitus
- KPK Gelar OTT di Bengkulu, 7 Orang Diamankan
- IDI Jawa Tengah Bagikan Info Jenis Obat Pengidap HIV/AIDS
- Lemkapi Sebut Perbuatan AKP Dadang Telah Menurunkan Muruah Kepolisian