Sabar, KPK Masih Koordinasi buat Lawan RJ Lino

jpnn.com - JAKARTA - Biro Komisi Pemberantasan Korupsi masih berkoordinasi dengan Bidang Penindakan KPK mempersiapkan detail dalil-dalil mengalahkan gugatan mantan Direktur Utama Pelindo II Richard Joost Lino.
"Sampai hari ini masih koordinasi dengan bagian penindakan, untuk persiapan satu per satu," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha, Sabtu (9/1).
Priharsa menjelaskan, ada beberapa hal yang disampaikan tersangka korupsi proyek quay container crane 2010 itu sehingga memang harus dipersiapkan sebaik mungkin untuk mengcounternya.
"Dipersiapkan satu persatu dalil yang akan disampaikan di praperadilan," kata Priharsa lagi.
KPK sudah punya strategi melawan Lino. Namun, Priharsa enggan membeberkan strategi itu. "Apa yang akan diputuskan akan dibahas dulu di tahap pimpinan," ujarnya.
Menurut dia, strategi yang disiapkan dalam praperadilan tentu berbeda-beda. Ada yang perlu menunjukkan bukti, namun ada pula yang tak perlu. (boy/jpnn)
JAKARTA - Biro Komisi Pemberantasan Korupsi masih berkoordinasi dengan Bidang Penindakan KPK mempersiapkan detail dalil-dalil mengalahkan gugatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BPS Ungkap Penyebab Turunnya Angka Penumpang Angkutan Udara di Kepri
- Koalisi Sipil Yakin Kepemimpinan Baru di Pertamina Bisa Perbaiki Tata Kelola Perusahaan
- Pendakian Puncak Cartensz Dihentikan Sementara Setelah 2 Pendaki Dinyatakan Tewas
- Imbas Banjir, 1.229 Warga Jakarta Mengungsi, Ada di Ruko Pinggir Jalan
- Pasangan Suami Istri Dilaporkan Terseret Banjir Bandang di Bogor
- Masjid Garapan Waskita Karya Siap Digunakan untuk Ibadah, Ramadan Makin Khusyuk