Sabet HR Asia Awards Kelima kalinya, Danone Indonesia dapat 3 Kategori
Penghargaan untuk kategori “Best Companies to Work for” diberikan kepada perusahaan dengan tingkat keterlibatan karyawan yang tinggi, yang diukur melalui survei komprehensif pada karyawan dan talent management secara keseluruhan.
Danone Indonesia terus aktif beradaptasi terhadap dinamika industri dengan fokus pada pembangunan tim berkinerja tinggi, pemberdayaan, pengembangan kapabilitas baru, dan implementasi solusi digital sambil tetap memprioritaskan pertumbuhan, kesehatan, dan kesejahteraan karyawan.
Kemudian, penghargaan di kategori "Most Caring Company" yang telah diraih Danone Indonesia tiga kali pada 2021, 2023, dan 2024 menyoroti komitmen Danone Indonesia dalam menerapkan praktik dan kebijakan yang memprioritaskan kesejahteraan karyawan serta mempromosikan budaya dan lingkungan tempat kerja yang hebat.
Danone Indonesia memiliki program unggulan “Healthtitude” yang menjangkau 13.000 karyawan untuk memprioritaskan kesehatan dan kesejahteraan karyawan secara komprehensif, termasuk dukungan kesehatan mental, program kesejahteraan fisik, dan inisiatif keberlanjutan yang melibatkan karyawan.
Penghargaan kategori "Sustainable Workplace" yang merupakan penghargaan terbaru di tahun ini, menegaskan komitmen Danone Indonesia terhadap keberlanjutan dan tanggung jawab lingkungan.
Dalam operasionalnya, Danone Indonesia terus menerapkan praktik-praktik ramah lingkungan, mengurangi jejak karbon, dan mempromosikan keberlanjutan di seluruh rantai bisnis. Perusahaan juga aktif mengedukasi karyawan tentang pentingnya tindakan berkelanjutan dan memberikan fasilitas yang mendukung gaya hidup hijau.
“Penghargaan yang diperoleh di HR Awards 2024 ini juga menjadi bukti Danone Indonesia terus berada di garis depan dalam menciptakan lingkungan kerja yang optimal dan penuh kepedulian”, pungkas Made.(mcr10/jpnn)
Danone Indonesia kembali berprestasi di HR Awards 2024 dengan mendapatkan penghargaan di tiga kategori.
Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul
- Beri Asistensi ke Pelaku Industri, Bea Cukai Cikarang Gelar CVC ke 2 Perusahaan Ini
- Pembangkit Minihidro HGI Berkontribusi untuk Lingkungan dan Tingkatkan Ekonomi Lokal
- Wujudkan Komitmen, Bea Cukai Terbitkan Izin Fasilitas KITE Pembebasan untuk Perusahaan Ini
- Puluhan Perusahaan Raih Top Human Capital Awards 2024
- Master Bagasi Membuktikan, Gen Z Bisa Loyal kepada Perusahaan
- Produktivitas Meningkat, Sembilan Perusahaan di Jateng Raih Penghargaan Siddhakarya