Sabet Penghargaan Inspiring Journey, Bobby Rizaldi Menjadi Inspirasi Banyak Orang
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi I DPR RI Bobby Ahdityo Rizaldi mendapatkan penghargaan “Inspiring Journey”.
Penghargaan yang diterima legislator Partai Golkar ini dalam ajang Teropong Parlemen Award 2023, Rabu 20 Juli 2023.
Bobby mengajak semua orang untuk tidak menyerah terhadap benteng-benteng yang menghadang. Setiap mimpi dan tekad harus diperjuangkan.
Bagi Bobby, setiap perjuangan ada tantangan dan rintangannya yang tidak mudah. Tapi setelah melewati itu, maka keberhasilan akan diperoleh.
"Selalu berjuang dan tidak pernah menyerah pada tantangan, karena setiap perjuangan membawa kita lebih dekat pada keberhasilan yang kita impikan," kata Bobby Rizaldi dalam sambutanya.
Bobby mengharapkan dapat terus menyebarkan inspirasi dan semangatnya kepada lebih banyak orang.
Penghargaan “Inspiring Journey” yang diterima oleh Bobby adalah pengakuan atas perjuangannya yang tak kenal lelah dan dedikasinya untuk menginspirasi orang lain.
Melalui perjalanan hidupnya, Bobby telah membuktikan bahwa keberhasilan tidak tergantung pada latar belakang atau kondisi awal, tetapi pada tekad dan semangat yang di miliki.
Anggota Komisi I DPR RI Bobby Ahdityo Rizaldi mendapatkan penghargaan Inspiring Journey
- Usulan untuk DPR: Pendidikan tentang Koperasi Diajarkan Mulai dari Sekolah Dasar
- Ibas: Perlukah Amandemen UUD 45 untuk Akomodasi Perkembangan Zaman?
- Simpatisan Gelora Laporkan Mardani PKS ke MKD: Dia Selalu Mengolok-olok
- Komisi III Gelar RDPU Soal Misteri Pembunuhan Perantau Minang di Jakarta Timur
- Ini Kesimpulan Raker Komisi II & Menteri Nusron Wahid soal SHGB-SHM di Area Pagar Laut
- Rudianto Lallo DPR Terima Aduan Keluarga Calon Polwan Lasmini Soal Rekrutmen Polri