Sabet Prestasi Dunia, Mahasiswa FE Unissula Ini Sempat Gegar Budaya

jpnn.com, JAKARTA - Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Islam Sultan Agung (FE Unissula) Kurniawan Wicaksono meraih predikat The Best Participant di ajang The 5th Istanbul Youth Summit 2022 yang berlangsung pada 14-17 Februari 2022 di Istanbul, Turki.
Kegiatan ini merupakan acara tahunan Youth Break Boundaries yang memiliki tiga tahap seleksi untuk para mahasiswa dari seluruh negara sampai menjadi delegasi, yaitu administrasi, LGD, dan wawancara.
Tahun ini, The 5th Istanbul Youth Summit 2022 dihadiri sekitar 250 delegasi dari lima negara yaitu Indonesia, Malaysia, Thailand, Pakistan, dan Palestina.
Kurniawan mengaku saat pertama kali mengikuti acara konferensi internasional ini sempat membuatnya culture shock atau gegar budaya karena berada di antara delegasi terbaik setiap kampusnya.
Namun, hal tersebut tidak menjadikan alasan untuk dalam kegugupan. Kesempatan ini harus dimaksimalkan dengan kompetensi yang dimiliki dan selalu ingin belajar hal baru serta tidak takut akan tantangan.
Selain menjadi delegasi, Kurniawan juga menjabat sebagai CEO Edupilot yang memberikan ide sebuah sosial proyek yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas daya literasi dikalangan generasi muda.
“Saya dan tim mempersiapkan proyek ini kurang lebih 3 bulan," ujarnya, Jumat (25/4).
Dia melanjutkan, dimulai dengan brainstorming ide, menganalisis potensi pasar hingga membuat rancangan pitch deck proposal bisnis jangka panjang dengan harapan dapat membantu menyelesaikan permasalahan rendahnya minat literasi anak muda terutama pelajar dan mahasiswa.
Mahasiswa FE Unissula berhasil menyabet prestasi dunia, tetapi tak disangka dia sempat mengalami gegar budaya.
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Menko Yusril Pastikan RI Lindungi WNI yang Hadapi Masalah Hukum di Luar Negeri
- Diskusi UU TNI di Kampus, Pangdam I/BB: Kami Terbuka terhadap Kritik
- Kapolda Riau Dorong Mahasiswa Lestarikan Bahasa dan Budaya Melayu
- Perkenalkan Konsep Green Policing di UIR, Kapolda Riau Ajak Mahasiswa Mencintai Lingkungan
- Polisi Gelar Perkara, Keluarga Mahasiswa UKI Tidak Tahu, Waduh