Sabu-sabu 1 Kilogram Sempat Transit di Jakarta dan Bali, Kok Bisa Lolos?

jpnn.com, MATARAM - Transaksi sabu-sabu di salah satu hotel wilayah Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat, dibongkar aparat Polda NTB.
Narkoba sebanyak satu kilogram tersebut berasal dari Aceh. Penyelundup beserta penerimanya turut diamankan dalam penggerebekan tersebut.
"Kami tangkap mereka saat akan menyerahkan sabu-sabu di dalam kamar hotel," kata Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) Polda NTB Kombes Pol Helmi Kwarta Kusuma Putra Rauf, Jumat (28/5).
Penyelundup sabu-sabu dari Aceh berinisial EDL, pria asal Tangerang Selatan.
Penerimanya, dua orang dari Sumbawa berinisial, YZ dan IZ. Mereka ditangkap dari hasil pengembangan informasi masyarakat.
Barang bukti narkoba dengan berat bruto satu kilogram, menurut Helmi, ditemukan tersimpan dalam bantal kamar hotel.
"Sabu-sabu dengan berat bruto satu kilogram, ditemukan dalam lima bungkus plastik hitam berlakban cokelat," ujarnya.
Pengakuan EDL, kata Helmi, paket pesanan itu dibawa langsung dari Aceh menggunakan jalur udara, pesawat yang ditumpangi EDL sempat transit di Jakarta dan Bali.
Paket pesanan sabu-sabu sebanyak satu kilogram dibawa langsung dari Aceh menggunakan jalur udara, pesawat sempat transit di Jakarta dan Bali.
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Pegawai Unram Diduga Hamili Mahasiswi Jadi Tersangka
- Gegara Membawa Sabu-Sabu, Petani Ditangkap Polres Flores Timur
- Karutan-Kepala Pengamanan Dicopot Buntut Napi Dugem di Rutan Sialang Bungkuk
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Heboh Napi Dugem di Rutan Pekanbaru, Kapolresta Perintahkan Razia Gabungan