Saddil Ramdani Jadi Tersangka, Bagaimana Kontraknya dengan Bhayangkara FC?

Pemain Timnas Indonesia dan Bhayangkara FC Saddil Ramdani ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penganiayaan dan pengeroyokan.
Menanggapi hal tersebut, Manajer Bhayangkara FC I Nyoman Yogi Hermawan belum memberikan jawaban panjang lebar. Alasannya, dia belum tahu dan masih harus mengecek perkembangan kasusnya ke Polres Kendari.
"Saya cek dulu ya, mas," kata Nyoman via pesan WhatsApp, Sabtu (4/4).
Sebelumnya, Nyoman menegaskan bahwa pihak Bhayangkara FC menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada Polres Kendari, wilayah Saddil Ramdani dilaporkan melakukan penganiayaan dan pengeroyokan.
BACA JUGA: Polisi Bongkar Prostitusi Online Melibatkan Pelajar SMP, Muncikarinya Siswi SMA
Tak hanya itu, tim milik korps kepolisian itu juga siap memberikan sanksi tegas ke Saddil. Pasalnya, pemain yang berkasus hukum dan terjerat pidana melanggar pasal 12 poin 2.a bisa diputus kontraknya di tengah jalan. (dkk/jpnn)
Pemain Timnas Indonesia dan Bhayangkara FC Saddil Ramdani ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penganiayaan dan pengeroyokan.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Bungkam Bhayangkara FC, PSKC Cimahi Tetap Gagal Promosi ke Liga 1
- 8 Besar Liga 2: PSKC Pasang Target Tinggi Lawan Bhayangkara FC, Pelatih Ingatkan Ini
- Guru Honorer di Bengkulu Jadi Tersangka Penganiayaan Murid SD
- Laporan Polisi terhadap Warga Rempang terkait Penganiayaan Dicabut
- Polisi Tangkap Bule Australia Pelaku Penganiayaan di Kelab Malam Bali
- Kapolda Sumut Bantu Pengobatan Bocah Perempuan Korban Penganiayaan di Nias Selatan