Sadis! Oknum TNI Menyeret lalu Membacok Tangan, Siku dan Kepala Istri
jpnn.com - JAYAPURA - Entah apa yang ada di benak Praka KR, oknum TNI di Boven Digoel, Papua. Dia begitu tega membacok istrinya, Pilona Korwa.
Hingga Jumat (7/10) kemarin, Pilona masih tergeletak tak berdaya di Ruang Ortopedi, RSUD Jayapura. Korban mengalami luka serius. Ibu jari tangan kirinya putus, siku kiri nyaris putus dan terdapat luka bacok di kepala setelah suaminya gelap mata, Sabtu (1/10) lalu.
Korban awalnya dirawat di rumah sakit di Boven Digoel kemudian dirujuk ke RSUD Timika. Namun kondisinya cukup parah dan harus menjalani operasi, korban akhirnya dirujuk ke RSUD Jayapura.
Kepada Cenderawasih Pos, orangtua korban, Hendrik Korwa mengaku sudah melapor ke POM TNI AD dan ke Badan Permberdayaan Perempuan Provinsi Papua.
“Kami juga sudah ke Kodam XVII/Cenderawasih untuk melaporkan hal ini. Pelaku adalah suami korban dan sudah diamankan di Kodim 1711/Boven Digoel,” ungkap Hendrik, saat mendampingi anaknya di RSUD Jayapura, kemarin.
Korban dan pelaku menurut Hendrik sudah menikah sebelas tahun dan telah dikarunia empat anak. Sebelum kejadian, korban dan pelaku sudah pisah ranjang, sehingga korban pulang ke rumah orangtuanya.
Saat kejadian, pelaku menurut Hendrik mendatangi rumahnya sambil membawa parang. “Melihat itu anak saya yang merupakan adik korban menegur pelaku. Namun pelaku mengancam dengan parang,” bebernya.
Melihat suaminya datang membawa parang, korban langsung lompat pagar dan berlindung di rumah tetangga. Namun nahas, pelaku mengejar dan menyeret korban dari dalam rumah tetangga sampai di halaman rumah, dan kemudian membacok istrinya.
JAYAPURA - Entah apa yang ada di benak Praka KR, oknum TNI di Boven Digoel, Papua. Dia begitu tega membacok istrinya, Pilona Korwa. Hingga Jumat
- Muhammad Musa'ad Tegaskan ASN Pelayan Masyarakat, Bukan Bos yang Minta Dilayani
- Romadhan Jadi Tersangka Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi, Sebuah Fakta Terungkap
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- Polres Dumai Menggerebek Gudang Pupuk Ilegal di Bukit Kapur, Lihat!
- Polisi Umumkan Hasil Olah TKP Kecelakaan Tol Cipularang, Sebuah Fakta Terungkap
- Menang Praperadilan, Polda Riau Kejar TPPU Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah Ini