SADIS: Pelaku Panik, Lalu Mengikat dan Mencekik Korban Hingga Tewas
jpnn.com - JAKARTA – Mursalim (25), pelaku pembunuhan terhadap warga negara Jepang, Yoshimi Ishimura (28), awalnya hanya merencanakan untuk mencuri barang korban. Namun karena panik, pelaku akhirnya membunuh dengan cara mengikat, memukul dan mencekik korban hingga tewas.
Hal itu terungkap saat Polda Metro Jaya melakukan Rekonstruksi pembunuhan yang dilakukan Mursalim (25) di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Apartemen Cassa Grande, Tebet, Jakarta Selatan, Senin (14/9).
Rekonstruksi tersebut diselenggarakan guna mengetahui motif tersangka dan kronologi kejadian yang terjadi langsung di TKP.
Ditresrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Krisnha Mukti mengatakan, setelah membuka pintu kamar, pelaku mematikan lampu sehingga korban berteriak meminta tolong. Pelaku karena panik membekap mulut korban dengan tangan kiri, lalu tangan kanan pelaku memegang kerah baju korban,” kata Krisnha usai melakukan rekonstruksi.
Selain itu, masih kata Krisnha, korban ditarik ke dapur kemudian membenturkan kepala korban ke lantai. Aksi tersebut membuat korban meronta-ronta namun masih bergerak. Sehingga pelaku tetap melancarkan serangannya.
“Pelaku mengikat tangan korban dengan kabel roll, memukul rahang, dan mencekik (korban) hingga tewas” ujar Krisnha.(mg4/jpnn)
JAKARTA – Mursalim (25), pelaku pembunuhan terhadap warga negara Jepang, Yoshimi Ishimura (28), awalnya hanya merencanakan untuk mencuri barang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground