Safari Ramadan di Jateng, Muzani: Ponpes Harus Terlibat Wujudkan Indonesia Emas 2045

Safari Ramadan di Jateng, Muzani: Ponpes Harus Terlibat Wujudkan Indonesia Emas 2045
Ketua MPR Ahmad Muzani (kanan) saat melaksanakan Safari Ramadan di Ponpes Al Iman Muntilan Magelang. Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

Karena, kata Muzani, mewujudkan Indonesia Emas tidak hanya tanggung jawab pemerintah, tapi juga peran penting para ponpres di pelosok Indonesia.

"Hari ini semua orang bicara Indonesia Emas 2045. Presiden Prabowo sedang mempersiapkan Indonesia Emas 2045 dengan keadilan, kesejahteraan, dan kemakmuran seluruh rakyat Indonesia. Namun, Indonesia Emas bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi semua komponen masyarakat harus terlibat, termasuk para pimpinan pondok pesantren di pelosok tanah air," jelas Muzani.

Silaturahmi kemudian dilanjutkan ke Ponpes Darussalam Timur Watucongol di Kabupaten Magelang.

Muzani menyampaikan salam hormat kepada pimpinan ponpes Gus Ali Qoishor yang telah berkenan menerimanya dengan sambutannya yang hangat.

"Kami menyampaikan salam hormat dari Presiden Prabowo yang juga Ketua Umum/Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra kepada seluruh seluruh santri serta pengurus dan pimpinan Ponpes Darussalam Timur Watucongol," ujar Muzani.

Sekjen Gerindra itu berharap silaturahmi ini membawa kebaikan dan keberkahan bagi kemajuan bangsa Indonesia.

Kemudian silaturahmi Ramadan berlanjut ke Ponpes Al Iman Muntilan Magelang.

Di sana, Muzani menyampaikan sosialisasi kebangsaan berkaitan dengan tugas-tugas MPR.

Ketua MPR Ahmad Muzani melaksanakan Safari Ramadan ke sejumlah ponpes ke Jateng, ini pesan penting yang disampaikannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News