Saga Bakal Hadir di Peresmian Rumah Aspirasi Relawan Pemenangan
jpnn.com, JAKARTA - Sahabat Ganjar (SAGA) menyatakan bakal menghadiri peresmian rumah aspirasi relawan pemenangan Ganjar Pranowo yang berlangsung pada Kamis (1/6).
Sebagai kelompok relawan pendukung Ganjar Pranowo yang diundang khusus, SAGA hadir bersama jajaran pengurus DPP.
Juru Bicara Sahabat Ganjar Mahatir Muhammad menyatakan bahwa mengucapkan terima kasih karena sudah diundang pada acara tersebut.
"Kami dari Sahabat Ganjar mengucapkan terima kasih dan begitu terhormat karena mendapatkan undangan dari PDI Perjuangan. Kami menyatakan siap hadir memenuhi undangan tersebut," tutur Mahatir.
Mahatir juga menyampaikan harapan dengan diresmikannya Rumah Aspirasi Relawan Pemenangan ini.
"Kami dari Sahabat Ganjar berharap dengan pertemuan seluruh relawan, di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Presiden 2024 dapat menyatukan satu visi misi kita semua, dan satu tujuan untuk memenangkan Ganjar Pranowo," ucap Mahatir.
Mahatir juga mengungkapkan Sahabat Ganjar senantiasa siap bergotong royong dengan PDI Perjuangan sebagai Partai Pengusung.
"Tentunya, sebagai Partai yang mendeklarasikan Ganjar Pranowo, kita siap bergerak aktif untuk mensosialisasikan beliau. Kita siap bergotong royong bersama untuk memenangkan Ganjar Pranowo secara total," jelas Mahatir.
Sahabat Ganjar (SAGA) menyatakan bakal menghadiri peresmian rumah aspirasi relawan pemenangan Ganjar Pranowo yang berlangsung pada Kamis (1/6).
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Jelang Pencoblosan Pilkada, PDIP Jatim Minta Cakada Bisa Ikut Mengawal Suara
- Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd