Sah, Ahmad Dhani Resmi Jadi Anak Buah Prabowo di Gerindra
jpnn.com, JAKARTA - Musisi Ahmad Dhani resmi bergabung dan menjadi kader Partai Gerindra. Dhani langsung menerima kartu tanda anggota (KTA) yang diserahkan oleh Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon.
“Benar, tadi Pak Fadli Zon yang langsung memberi KTA waktu Dhani mau masuk Partai Gerindra,” kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Nizar Zahro saat dihubungi wartawan, Rabu (18/10).
Nizar mengatakan, Dhani memang dari awal pemilihan gubernur DKI Jakarta sudah mendukung pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang diusung Gerindra. Selain itu, Dhani juga sudah dari awal menyatakan akan membantu memenangkan Prabowo Subianto pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2019.
Konferensi Nasional & Temu Kader @Gerindra . @AHMADDHANIPRAST resmi menerima kartu sbg anggota Gerindra. Selamat. pic.twitter.com/XxQy6VDRZh — Fadli Zon (@fadlizon) October 18, 2017
“Dengan diterimanya KTA tadi otomatis beliau menjadi anggota sah dari Partai Gerindra,” kata Nizar.(boy/jpnn)
Musisi Ahmad Dhani resmi bergabung dengan Partai Gerindra. Dhani kini sudah mengantongi kartu tanda anggota (KTA) partai pimpinan Prabowo Subianto itu.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Bertemu MBZ, Targetkan Investasi Dagang Rp 158 Triliun
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Prabowo Dinilai Berhasil Membawa Investasi Jumbo dan Gibran Sukses Jaga Stabilitas Politik di Tanah Air
- Prabowo Yakin Andra Soni Akan Membawa Banten Lebih Baik
- Sudaryono: Doa Bersama di Kampanye Akbar untuk Munajat Kemenangan Luthfi-Yasin
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah