Sah, Ini Pengganti Komjen Anang Iskandar

jpnn.com - JAKARTA – Pengganti Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri Komjen Anang Iskandar akhirnya terungkap. Di pengujung Mei ini, Anang digantikan oleh wakilnya, Irjen Ari Dono Sukmanto.
Naiknya Dono sebagai orang nomor 1 di Bareskrim merujuk pada surat telegram rahasia Kapolri: ST/1314/V/2016, tanggal 27 Mei 2016 dan keputusan Kapolri Nomor: KEP/536/V/2016 tanggal 27 Mei 2016 tentang pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri.
Saat dikonfirmasi, Kapolri Jenderal Badrodin Haiti membenarkan hal tersebut. “Iya (Ari Dono)," ujar dia, Jumat (27/5).
Selain pergantian di Bareskrim, Badrodin juga membeber beberapa perwira tinggi di tubuh Polri yang mendapat promosi jabatan. Antara lain Kapolda Jawa Barat Irjen Jodie Rooseto menggantikan posisi Asisten SDM Kapolri Irjen Sabar Rahardjo dalam rangka pensiun.
“"Kemudian Kapolda Jawa Barat akan diisi Widya Iswara Utama Irjen Bambang Waskito," tandasnya.
Sementara posisi yang akan mengisi Wakabareskrim ialah Irjen Antam Novambar yang sebelumnya menjabat Direktur Tindak Pidana Narkoba Polri.(mg4/jpnn)
JAKARTA – Pengganti Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri Komjen Anang Iskandar akhirnya terungkap. Di pengujung Mei ini, Anang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?