Sah, LBH Nelayan Nusantara Resmi Diluncurkan, Berikut Daftar Pengurusnya
jpnn.com, JAKARTA - Pimpinan Pusat Serikat Nelayan Nadhlatul Ulama (SNNU) resmi meluncurkan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Nelayan Nusantara Serikat Nelayan Nadhlatul Ulama (LBH NN SNNU).
Pengukuhan pengurus LBH Nelayan Nusantara SNNU berlangsung di Hotel Desa Wisata TMII tanggal 10 November 2022, bertepatan dengan momentum peringatan Hari Pahlawan.
Peluncuran LBH bertepatan peringatan hari Pahlawan ini diharapkan menjadi garda terdepan pembela keadilan nelayan Indonesia.
Pembentukan LBH Nelayan Nusantara ditandai dengan penerbitan Surat Keputusan PP SNNU Nomor: 191/PP/SK/I/IX/2022 Tentang Pembentukan Lembaga Bantuan Hukum Nelayan Nusantara Serikat Nelayan Nahdlatul Ulama Masa Khidmat 2022 - 2026.
Surat keputusaan itu ditandatangani oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Serikat Nelayan Nahdlatul Ulama H Witjaksono Bersama Sekretaris Umum Asep Irfan Mujahid.
Meneladani Pahlawan
Witjaksono dalam pengarahannya bertekad untuk terus melanjutkan komitmen memperjuangkan kesejahteraan nelayan, pelaku usaha kelautan dan perikanan serta masyarakat pesisir secara umum.
Sejak hari pertama Serikat Nelayan Nahdlatul Ulama berdiri, menurut Witjaksono dengan penuh ketulusan dan kesungguhan hati berkomitmen memperjuangkan nasib nelayan dan masyarakat pesisir yang selama ini termarginalkan.
PP Serikat Nelayan Nadhlatul Ulama (SNNU) resmi meluncurkan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Nelayan Nusantara Serikat Nelayan Nadhlatul Ulama (LBH NN SNNU).
- Pimpinan BAZNAS Ajak Umat Muslim Perkuat Dukungan kepada Palestina
- Temui Gus Yahya, Mendikdasmen Prof Mu'ti Berharap Terus Jalin Kerja Sama dengan NU
- Kiai Muda se-Eks Karesidenan Kedu Siap Menangkan Ahmad Luthfi-Taj Yasin
- Seusai Dilantik, Empat Menteri dari NU Minta Restu Rais Aam dan Ketum PBNU
- Pagar Nusa Mesir Resmikan Warga Baru Angkatan 3, Gus Nabil Haroen Tekankan Pentingnya Diaspora
- Polresta Pekanbaru Gandeng NU dan GP Ansor Sukseskan Pilkada 2024