Sah! Suzuki Mundur dari MotoGP dan Balap Ketahanan

jpnn.com, JAKARTA - Kepastian tim balap pabrikan Suzuki Ecstar di ajang MotoGP akhirnya terjawab.
Suzuki resmi mengumumkan diri keluar dari MotoGP pada akhir musim ini termasuk dari balap ketahanan dunia.
Pengumuman itu disampaikan langsung oleh Suzuki di situs resminya, Rabu (13/7).
Dalam pernyataannya, pabrikan asal Jepang ini menyebut bahwa pihaknya telah sepakat dengan Dorna Sports untuk mengakhiri kerja sama di ajang MotoGP.
Selain keluar dari MotoGP, Suzuki juga mundur dari ajang balap ketahanan, yakni Endurance World Championship (EWC) pada akhir musim ini pula.
Pabrikan dengan ciri khas warna biru itu pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung selama keikutsertaannya di ajang balap dunia selama ini.
Sebelumnya, Suzuki pernah absen dari MotoGP, yakni pada musim 2012-2014 karena krisis keuangan dan kembali ke lintasan pada 2015.
Jika melihat pencapaian Suzuki, tentu kabar hengkang dari MotoGP mengejutkan.
Kepastian tim balap pabrikan Suzuki Ecstar di ajang MotoGP akhirnya terjawab. Suzuki mundur pada akhir musim ini
- Jadwal MotoGP Spanyol: Marc Marquez Telah Menghancurkan Pecco
- Suzuki Burgman 400 Bersolek, Siap Menantang Yamaha Xmax dan Honda Forza
- Suzuki Menghadirkan Paket Perawatan Mobil Pascamudik dengan Biaya Murah
- MotoGP 2025: Reaksi Diggia Setelah Momen di Qatar 'Dirusak' Alex Marquez
- Klasemen MotoGP dan Jadwal Lengkap Balapan 2025
- Jorge Martin Patah Tulang Rusuk Seusai Terjatuh di MotoGP Qatar 2025