Sahabat Ganjar Bantu Masyarakat di Pandeglang Urai Masalah Stunting

jpnn.com, JAKARTA - Sahabat Ganjar sukses menyelenggarakan kegiatan penyuluhan stunting di Kabupaten Pandeglang, Banten, pada Sabtu (7/10).
Ketua DPC Sahabat Ganjar Kabupaten Pandeglang, Zaenal Muttaqin mengatakan penyuluhan digelar dalam upaya memerangi stunting dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya gizi seimbang.
"Kami ingin memberikan informasi yang lebih baik tentang pencegahan stunting kepada masyarakat setempat," ujar Zaenal.
Kegiatan penyuluhan melibatkan sejumlah ahli gizi dan tenaga medis untuk memberikan pemahaman yang komprehensif tentang stunting dan cara pencegahannya.
Ratusan warga yang didominasikan oleh ibu-ibu mudai ini, menadapatkan edukasi tentang pemenuhan gizi untuk anak, pentingnya imunisasi, dan perencanaan kehamilan.
"Kami sangat bangga dapat berkontribusi dalam upaya pencegahan stunting di wilayah kami," ujarnya.
Menurut Zaenal, stunting bukan hanya masalah kesehatan, tetapi juga menyangkut masa depan generasi Indonesia.
"Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang dan peran aktif dalam menjaga kesehatan anak-anak,” kata Zaenal.
Sahabat Ganjar sukses menyelenggarakan kegiatan penyuluhan stunting di Kabupaten Pandeglang, Banten, pada Sabtu (7/10).
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Gubernur Sumsel Bersama Kepala BKKBN Salurkan MBG untuk Ibu Hamil di Palembang
- Tips Agar Gula Darah Aman Selama Lebaran 2025
- Yayasan Sole Family Bali dan Perjuangan Melawan Ketidakberdayaan
- Si Melon PIK2 Bantu Warga Teluknaga Melawan Stunting