Sahabat Polisi Indonesia Optimistis Polri Netral di Pemilu 2024

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Sahabat Polisi Indonesia Fonda Tangguh optimistis Polri mampu menjaga netralitas dalam Pemilu 2024.
"Apakah Polri mampu bersikap netral di tengah tarik-menarik kekuatan politik yang cukup tajam saat ini? Sahabat Polisi Indonesia dengan tegas menjawab: Polri Mampu,” kata Fonda pada Senin (28/8).
Menurutnya, Polri pasti terus belajar menjaga netralitas dan independensi karena sudah berulang kali ikut membantu pelaksanaan pemilu.
Fonda meyakini Polri sudah lebih siap dibandingkan periode-periode sebelumnya.
“Sikap Kapolri Jenderal Sigit menunjukkan komitmen Polri untuk terus bersikap netral,” tuturnya.
Polri juga telah menerbitkan aturan dan iimbauan kepada seluruh anggotanya untuk bersikap netral.
Selain Peraturan Kepolisian (Perpol) Nomor 7 Tahun 2022, di sejumlah wilayah Polri juga menyampaikan hal-hal teknis terkait pelaksanaan netralitas anggota polisi.
Misalnya di Jawa Tengah, anggota kepolisian disarankan untuk tidak mengunggah foto dengan tokoh-tokoh politik di media sosial.
Sikap Kapolri Jenderal Sigit menunjukkan komitmen Polri untuk terus bersikap netral di Pemilu 2024.
- RKUHAP Tak Akan Menjadikan Kepolisian & Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
- Isu Ijazah Palsu Jokowi Ramai Lagi, UGM Berkomunikasi dengan Polri
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi