Sahabat Sandi Kabupaten Tangerang Hadirkan Paket Sembako Murah untuk Nelayan
jpnn.com, TANGERANG - Sahabat Sandi Kabupaten Tangerang di Desa Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten membagikan ratusan voucer paket sembako murah kepada nelayan dan masyarakat sekitar.
Penyaluran paket sembako murah ini untuk menstabilkan harga bahan pokok dan meringankan beban masyarakat nelayan yang terdampak cuaca yang tidak menentu.
"Ini untuk meminimalisir pengeluaran rumah tangga dan membantu masyarakat kurang mampu terutama nelayan. Ini semua agar bisa meringankan beban masyarakat dalam kebutuhan sehari-hari," ujar Ketua Sahabat Sandi Kabupaten Tangerang, Abdul Mufakhi, Sabtu (26/11).
Sesuai dengan program Sandiaga dalam membantu memenuhi kebutuhan masyarakat, Sahabat Sandi ikut meringankan beban masyarakat dalam menstabilkan dan menjangkau harga bahan pokok.
Abdul menyebut, kegiatan sembako murah akan dijadwalkan kembali untuk masyarakat yang belum sempat mendapatkan voucer karena terbatas.
"Jadi sesuai dengan program UMKM dari Pak Sandi sesuai sekali, mengingat kebutuhan masyarakat saat ini sangat terbantu dengan program ini," kata Abdul.
Solehah, salah satu pembeli mengungkapkan, kegiatan tersebut sangat dibutuhkan di wilayahnya. Oleh karena itu, mengucapkan terima kasih kepada Sandiaga dan Sahabat Sandi.
"Dari harga Rp 100.000 jadi Rp 25.000 Allhamdulillah sisanya bisa buat belanja yang lain, ini bisa bantu perekonomian masyarakat terutama nelayan yang sangat memerlukan bantuan. Terima kasih Pak Sandi dan Sahabat Sandi sudah mengadakan bazar sembako murah sangat membantu buat kami," seru Solehah.(chi/jpnn)
Sahabat Sandi ikut meringankan beban masyarakat dalam menstabilkan dan menjangkau harga bahan pokok.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Bagi Petani dan Nelayan Sangat Penting
- Sebegini Utang Petani hingga Nelayan yang Dihapus Prabowo
- Ikan Tuna Kuning Asal Maluku Tembus Pasar Los Angeles, Ini Harapan Bea Cukai Ambon
- Kaesang Pangarep Ajak Nelayan Belitung Pilih Erzaldi Rosman di Pilkada Babel