Saham Newmont Sebaiknya Diserahkan ke Pemda
Kamis, 28 April 2011 – 20:02 WIB

Saham Newmont Sebaiknya Diserahkan ke Pemda
JAKARTA - Pengamat ekonomi dari Universitas Indonesia (UI), Aris Yunanto, menyarankan pemerintah pusat untuk tidak memaksakan diri membeli tujuh persen saham dari divestasi PT Newmont Nusa Tenggara (NNT). Aris justru menyarankan tujuh persen tersebut diserahkan kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Nusa Tenggara Barat (NTB) demi semakin memberdayakan daerah. Lebih lanjut Aris mengatakan, jika saham tujuh persen itu dibeli daerah dan bisa dibarengi dengan tambahan komisaris dan direksi Newmont maka hal itu juga semakin mengukuhkan kepemilikan Pemda atas kegiatan usaha NNT.
Dengan demikian, seluruh divestasi saham NNT sebanyak 31 persen bisa dimiliki daerah. “Jika saham divestasi dimiliki daerah, maka daerah akan mendapat dividen dan semakin banyak dana masuk ke daerah guna membangun daerah,” Aris Yunanto kepada pers, di Jakarta, Kamis (28/4).
Baca Juga:
Menurutnya, jika pemerintah pusat memaksakan diri menguasai saham tujuh persen maka sebenarnya tidak ada jaminan deviden yang masuk ke pusat akan digunakan untuk kepentingan pembangunan di NTB. “Jadi, idealnya sisa divestasi saham tujuh persen itu, serahkan ke daerah saja,” tambahnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Pengamat ekonomi dari Universitas Indonesia (UI), Aris Yunanto, menyarankan pemerintah pusat untuk tidak memaksakan diri membeli tujuh
BERITA TERKAIT
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital