Sahroni Dukung Peniadaan Jalur Sepeda Permanen di Jalan Sudirman-Thamrin
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mendukung rencana Ditlantas Polda Metro Jaya meniadakan jalur sepeda permanen di Jalan Sudirman-Thamrin, DKI Jakarta.
Polisi menilai keberadaan jalur sepeda itu tidak efektif dan sering dilewati pengendara sepeda motor sehingga memicu terjadinya kecelakaan lalu lintas.
"Saya menyambut baik gagasan Polda Metro Jaya untuk meniadakan jalur sepeda permanen di Sudirman," kata Sahroni dalam keterangannya, Minggu (9/5).
Sahroni yang sering melewati Jalan Sudirman-Thamrin melihat keberadaan jalur sepeda permanen memang tidak efektif.
Selain tidak berfaedah, politikus Partai NasDem itu menyebut keberadaan jalur sepeda justru kerap memancing terjadinya pelanggaran.
Dia mengatakan jalur sepeda itu juga tidak cocok untuk aktivitas pesepeda sport yang kecepatannya cukup tinggi sehingga mereka terpaksa masuk jalur mobil dan motor.
"Lagipula pesepeda sport hanya melintas paling lama tiga jam, dari jam lima sampai delapan pagi," ucap politikus asal Tanjung Priok itu.
Akibatnya, kata dia, jalur sepeda permanen justru banyak dilintasi pemotor.
Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni menilai jalur sepeda permanen justru menyusahkan dan memicu pelanggaran.
- Said Abdullah PDIP Mendukung Pelaksanaan APBN 2025 untuk Rakyat
- Darurat Penyelamatan Polri: Respons Terhadap Urgensi Pengembalian Reputasi Negara Akibat Kasus Pemerasan DWP 2024
- Legislator PKS Desak Kejagung & BPK Sita Duit Judi Online Rp 187,2 Triliun di Lembaga Keuangan
- Kenaikan PPN 12 Persen, Marwan Cik Asan Mendukung karena Ada Perlindungan bagi Masyarakat Bawah
- Konflik Pulau Rempang, Mafirion DPR: BP Batam Jangan Lepas Tangan, PT. MEG Tak Punya Hak Berpatroli
- Menolak Lupa!: Pentingnya Pilkada Langsung Dalam Kehidupan Demokrasi Bangsa Indonesia