Sahroni: IMI Tidak Merekomendasikan Sirkuit Formula E untuk Balap Motor
Minggu, 26 Juni 2022 – 20:31 WIB

Sekjen IMI Ahmad Sahroni menyebut sikuit Formula E Jakarta bukan untuk ajang balap motor. Foto: Ryana Aryadita/JPNN.com.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI itu menegaskan ketentuan terkait sirkuit formula E di Ancol sudah mutlak diatur oleh FIA.
"Terkait aturan FIA yang sudah mutlak bisa terjadi pembatalan homologasi bila track tersebut digunakan untuk kendaraan roda dua," ucap Ahmad Sahroni.
Namun demikian, katanya, IMI bersama pengelola JIEC berupaya memperbanyak event yang sesuai dengan regulasi dan kaidah balap yang berlaku.
"Ada beberapa turnamen balap mobil yang akan dilakukan di JIEC selain ajang Formula E. Intinya, JIEC akan terus hidup sepanjang tahun meramaikan ajang motorsport Indonesia," ucap Sahroni. (fat/jpnn)
Sekjen IMI Ahmad Sahroni menyebut sirkuit formula E di Ancol tidak direkomendasikan untuk balapan motor seperti rencana Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
BERITA TERKAIT
- Viral Dokter Kandungan Diduga Lecehkan Pasien, Ahmad Sahroni Beri Ultimatum
- Ahmad Sahroni Minta Nasib ART Dipikirkan dengan Matang
- Komentar Sahroni Soal Penanganan Kasus Penganiayaan ART di Jakarta Timur
- Polres Jaktim Tangkap Pasutri Penganiaya ART, Sahroni Mengapresiasi
- Hakim Terjerat Kasus Suap Lagi, Sahroni Mendorong Reformasi Total Lembaga Kehakiman
- Pertamina Dukung Pembalap Muda Berprestasi di Ajang Mandalika Racing Series 2025