Sahroni jadi Ketua Tim Pemenangan RK-Suswono, Habib Aboe PKS: Beliau Memahami Pemetaan Politik Jakarta

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Aboe Bakar Al Habsy setuju dengan penunjukan Ahmad Sahroni menjadi ketua Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta.
Habib Aboe menegaskan bahwa Sahroni sangat memahami pemetaan politik di Jakarta.
Dia mengatakan ditunjuknya Sahroni menjadi ketua tim, menjadi peluang bagi pasangan RK-Suswono.
Sebab, lanjut dia, Ridwan Kamil perlu bantuan dari rekan-rekan yang memiliki suara di Jakarta.
"Beliau memahami mapping Jakarta, paling tidak di (Jakarta) Utara, lalu Barat," kata Habib Aboe di Jakarta, Minggu (8/9).
Habib Aboe mengatakan bahwa sebelumnya PKS juga telah mendapat informasi terkait penunjukan Sahroni menjadi ketua Tim Pemenangan RK-Suswono.
Tanpa diinformasikan pun, lanjut dia, PKS juga sudah bekerja terlebih dahulu.
Menurut dia, sejauh ini PKS telah menggelar beberapa kali pertemuan terkait komposisi tim pemenangan.
Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Al Habsy setuju penunjukan Ahmad Sahroni jadi Ketua Tim Pemenangan RK-Suswono di Pilkada Jakarta.
- Rahmat Saleh Mendorong BPN Aktif Menyosialisasikan Sertifikat Elektronik
- Dukung Larangan SOTR di Jakarta Utara, Sahroni: 90 Persen Berakhir Tawuran
- Rahmat Saleh Ingatkan Pemerintah Soal Anggaran Pengamanan PSU
- Sahroni Minta Penyerangan Polres Tarakan oleh Oknum TNI Diusut Transparan
- Habib Aboe: Membeli Produk Dalam Negeri Memperkuat Ekonomi Bangsa
- Inilah Daftar Kebijakan Prorakyat Presiden Prabowo, Sikap F-PKS Jelas