Sahroni Terkesan dengan Sikap Kapolri Merespons Keinginan Sinta

Sahroni Terkesan dengan Sikap Kapolri Merespons Keinginan Sinta
Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni terkesan melihat sikap Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam merespons keinginan seorang anak bernama Sinta Auliya Maulidiyah yang menderita tumor tulang.

Sinta sebelumnya menyampaikan keinginan bertemu Kapolri melalui video yang viral di media sosial. Dia pun ingin berobat sampai penyakit yang dideritanya sembuh.

Keinginan Sinta pun terpenuhi setelah Jenderal Listyo melakukan video call dengan Sinta pada Sabtu (19/2). Dia memastikan penyakit bocah itu segera ditangani.

Anak asal Rembang, Jawa Tengah, itu kini sedang menjalani perawatan oleh tim dokter kepolisian dari RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

"Saya menyampaikan apresiasi atas cepatnya tindakan dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit terkait penyakit Adik Sinta ini. Beliau sangat peka dalam membantu penderita tumor," ucap Sahroni dalam keterangan di Jakarta, Minggu (20/2).

Politikus Nasdem itu menilai semangat bersimpati yang diperlihatkan Jenderal Listyo merupakan wujud tugas Polri dalam melayani masyarakat.

"Apa yang ditunjukkan Kapolri ini sangat patut dicontoh oleh jajaran kepolisian di tanah air. Beliau langsung memberi contoh tanpa banyak basa-basi," kata Sahroni.

Bendahara umum DPP Partai Nasdem itu mengatakan kepekaan dalam melayani masyarakat sangat penting, mengingat kondisi masing-masing warga yang berbeda-beda.

Hal tersebut menurut politikus asal Tanjung Priok, Jakarta Utara, itu dapat mendekatkan Polri dengan masyarakat, sehingga polisi juga akan mampu menjalankan tugasnya dengan maksimal.

Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni terkesan melihat sikap Kapolri Jenderal Listyo merespons keinginan Sinta untuk bertemu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News