Sahur Pertama Kok Tawuran Sih!?
jpnn.com - JAKARTA - Aparat Polres Jakarta Timur memeriksa lima saksi terkait insiden tawuran antarwarga di Jalan Jatinegara Barat, Kampung Pulo, Jakarta Timur, Senin (6/6) subuh tadi. Diketahui, sebanyak 20 orang yang diduga warga Tongtek Bukit Duri, Jakarta Selatan, menyambangi wilayah Jalan Jatinegara Barat RW 03, Kampung Pulo.
Kasubag Humas Polres Jakarta Timur Kompol Husaima mengatakan, lima saksi yang diperiksa antara lain, tiga orang dari Kampung Pulo dan dua orang dari warga Tongtek Bukit Duri.
"Kelimanya diperiksa untuk mendalami motif dan identias para pelaku yang terlibat tawuran," kata Husaima di Jakarta.
Menurut dia, saat ini, kelima saksi masih berada di Mapolres Jakarta Timur. Polisi punya waktu 1 x 24 jam untuk menahan dan memeriksa kelima saksi itu. Sementara itu, Husaima mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh ajakan provokatif.
"Kami tak segan memberikan hukuman tegas bagi para warga yang nekat tawuran selama bulan Ramadan ini," pungkasnya. (mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penghuni Kos-kosan di Dago Bandung Produksi Narkoba, Polisi Sita 1,5 Kg Tembakau Sintetis
- Modus Baru Penipuan Mencatut Bea Cukai, Simak Agar Tidak Menjadi Korban Berikutnya
- Polsek Rambang Dangku Tangkap Pengedar 1,8 Kg Ganja Kering
- Bayi Dibunuh, Jasadnya Ditemukan di Aliran Sungai
- Mayat Bayi Ditemukan dengan Kondisi Memar di Leher, Pelaku Masih Diburu
- Pasutri Pekanbaru Kehilangan Uang Rp 3,2 Miliar di Bank