Saipul Jamil Batal Lagi Diperiksa

jpnn.com - JAKARTA - Pendangdut Saipul Jamil batal diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi untuk ketiga kalinya, Rabu (20/7) sebagai saksi suap kepada Panitera Pengganti Pengadilan Negeri Jakarta Utara Rohadi.
Nama Saipul tertera dalam jadwal pemeriksaan KPK. Namun, penyidik membatalkan pemeriksaan terhadap tersangka kasus pencabulan sesama jenis ini.
"Pada hari ini penyidik memutuskan belum perlu dulu melakukan pemeriksaan," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha, Rabu (20/7).
Ia mengatakan, izin pemeriksaan dari pengadilan untuk Saipul Jamil berlaku satu pekan. Karenanya, penyidik masih punya waktu untuk memeriksa yang bersangkutan.
Saipul saat ini berstatus terdakwa pencabulan pria di bawah umur dan ditahan di Rutan Cipinang.
Menurut Arsa, meski hari ini batal bukan berarti penyidik tidak akan lagi menggarap duda Dewi Perssik itu.
"Kalau ada informasi yang perlu dikonfirmasi, bukan tidak mungkin akan dilakukan pemeriksaan," kata Arsa.
Selama dua hari diperiksa, Senin (18/7) dan Selasa (19/7), Saipul lebih banyak dicecat soal asal muasal uang suap untuk Rohadi. Penyidik masih akan terus mengorek keterangan dari pria yang karib disapa Bang Ipul ini.
JAKARTA - Pendangdut Saipul Jamil batal diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi untuk ketiga kalinya, Rabu (20/7) sebagai saksi suap kepada Panitera
- Hadiri Pasar Kreatif Ramadan di Jakarta, Rano Karno Terkesan Gara-gara Ini
- Sukarelawan Prabowo Menjerit, Merasa Dikhianati!
- Pembahasan RUU KUHAP, Maqdir Ismail Saran Proses Penyidikan Diselesaikan di Kepolisian
- Dulu Usut Teroris, Kini Brigjen Eko Hadi Dipilih jadi Dirtipid Narkoba Bareskrim
- Komnas HAM Minta Rencana Perluasan Kewenangan TNI-POLRI Dikaji Ulang
- Yayasan Jiva Svastha Nusantara Gelar Seminar Edukasi Higienitas Air Minum